SMS Hari Raya Idul Fitri Lucu Terbaru

SMS Hari Raya Idul Fitri Lucu Terbaru. Hi all … Seneng rasanya telah melalui hari raya Idul Fitri untuk tahun ini. Berikut ini akan saya berikan puluhan SMS Hari Raya dari para sahabat yang telah dikirimkan kepada saya pada Idul Fitri kemarin.

Saya seneng sekali karena ternyata meskipun sudah banyak orang yang meninggalkan kartu lebaran, tradisi ucapan lebaran lewat SMS maupun dengan menggunakan tag pada status maupun gambar facebook lumayan tetap banyak. Saya fikir Idul fitri memang momentum yang sangat pas untuk melakukan silaturahmi, meskipun hanya dalam dunia maya.

Ini dia koleksi SMS Hari Raya yang telah saya dapatkan. Koleksi ini sekaligus menjadi SMS yang sengaja saya catat beserta namanya agar tetap saya ingat hingga kemudian hari. Asek …

Koleksi SMS Hari Raya

  • Hai orang-orang yang beriman, diwajibkan atas kamu berpuasa sebagaimana orang-orang sebelum kamu agar kamu bertakwa. Semoga spirit Ramadhan tetap di hari kita untuk bulan selanjutnya. Selamat Idul Fitri 1433 H. Minal Aidin wal Faidzin. Mohon Maaf Lahir & Batin. (Sahar & Keluarga)
  • Mata kadang salah melihat, mult kadang salah berucap, telinga kadang salah mendengar, hati kadang salah menduga. Dengan niat tulus suci dan ikhlas kami, Arif & Keluarga, mengucapkan Selamat Idul Fitri 1433 H. Taqobbalallohu minna wa minkum. Mohon Maaf Lahir & Batin.

SMS Lucu Lebaran

  • Ya Allah … Di penghujung Ramadhan-Mu berikan kepadanya derajat takwa penuh dengan rahmat, ampunan dan bebas dari api neraka-Mu. Jadikan cahaya Ramadhan penerang amalnya di 11 bulan lainnya. Sehatkan dan perpanjang umurnya untuk berjumpa dengan Ramadhan-Mu yang akan datang. Aamiin … Selamat Idul Fitri 1433 H. Minal Aidin wal Faidzin. Mohon Maaf Lahir & Batin (Andi Annisa Eka Aprilda Sekeluarga)
  • Kata orang aku mirip orang Arab. Karena itu aku ingin sedikit berbagi bahasa Arab. Assalamu alaikum wr. wb. Kata orang apa sih yang tidak mungkin? Tapi bagi saya masa lalu tidak mungkin terjadi. Jadi? Goodbye masa lalu. Welcome masa sekarang. Masa sekarang tidak ingin kehilangan momen ditelan waktu. Sebelum semua terlambat aku ingin ucapkan mohon maaf lahir batin. (Faradilla Sokkarah)
  • Minal aidin wal fadizin.. Mohon maaf lahir bathin untuk segala sikap dan ucapan yang selama ini tidak berkenan di hati 😀 (Ika)
  • Ada rasa sedih ketika Ramadhan pergi. Ada rasa haru ketika takbir bergema. Bebuat salah itu manusiawi, memaafkan itu mulia. Andai tangan tak sempat berjabat, setidaknya melalui SMS ini kata-kata masih dapat terungkap. Karena itu, sebelum Ramadhan usai, sebelum takbir tiba dan sebelum jaringan pada sibuk, dengan segala kerendahan hati izinkan Ros dan keluarga mengucapkan : Selamat Idul Fitri 1433 H. Taqabballahu minna wa minkum taqabbal yaa kariim .
  • Selamat Idul Fitri 1433 H. Minal Aidin wal Faidzin. Mohon Maaf Lahir & Batin. (Muhammad Nursalim)
  • Assalam … Mohon maaf lahir & Batin atas segala kekhilafan. Semoga kembali ke fitrah yang suci. Selamat lebaran. 🙂 (Ryo & Family)
  • Candaku mungkin pernah menyakiti hatimu. Tawaku mungkin pernah mengusik damaimu. Perkataanku mungkin pernah melukai perasaanmu. Andaikan ada 1000 pintu maafmu, sisikan 1 untuk memaafkan semua kesalahanku. Idul Fitri telah tercium, aku sangat ingin merayakan Idul Fitri tanpa ada 1 dosa/ kesalahan padamu. Yang disengaja, maupun yang tidak disengaja. Selamat Idul Fitri 1433 H. Minal Aidin wal Faidzin. Mohon Maaf Lahir & Batin. (Sam & Keluarga)

Nah, untuk melihat koleksi SMS Idul Fitri yang lain, silakan klik pada artikel saya Ucapan SMS Idul Fitri.