Latar Belakang Globalisasi

Globalisasi telah menandai dimulainya suatu era baru. Globalisasi merupakan suatu kondisi yang menjangkiti masyarakat secara global dimana batasan ruang dan waktu tidak lagi menjadi penghalang. Globalisasi yang terjadi telah banyak mempengaruhi serta merubah cara hidup manusia, hal ini disebabkan karena Globalisasi didorong dengan perkembangan teknologi yang sangat signifikan bila dibandingkan dengan era sebelumnya. Modernisasi telah melatarbelakangi terjadinya Globalisasi dan meningkatkan kualitas kehidupan setiap individu yang ada didalamnya.

Kebutuhan manusia akan informasi dan pengetahuan menjadi salah satu faktor utama terjadinya era globalisasi. Globalisasi menciptakan suatu keterkaitan antara setiap manusia dimuka bumi. Kini kita dengan mudahnya berhubungan dengan orang lain yang berada dibelahan bumi lain dan mendapatkan infrmasi dari mereka. Globalisasi juga mendorong kemajuan suatu masyarakat di berbagai bidang diantaranya adalah kemajuan di bidang pendidikan, sosial budaya, ekonomi, dan politik serta membuka jalan bagi sebuah masyarakat untuk terhubung dengan masyarakat lainnya, dengan demikian tak ada lagi masyarakat yang terisolir dan mengalami krisis informasi

Latar Belakang Globalisasi

Globalisasi tentunya banyak membawa dampak, baik itu dampak yang bersifat positif maupun yang bersifat negatif. Globalisasi bisa membawa dampak negatif jika suatu masyarakat tidak mampu memfilter dan mengembangkan dirinya dengan sedemikian rupa untuk menghadapi tantangan era global. Sedangkan dampak positif era globalisasi bisa dirasakan jika masyarakat bisa menyesuaikan dirinya untuk menjadi bagian dari masyarakat modern, bisa memanfaatkan setiap teknologi yang ada untuk kemajuan bangsa serta mampu mempertahankan nilai-nilai dasar bangsanya yang sudah tertanam agar tidak mudah terpengaruh dengan nilai-nilai asing yang tidak sesuai.

Sebagai masyarakat yang cerdas sudah sepantasnya kita menyikapi kehadiran era globalisasi dengan bijaksana. Kita manfaatkan kemjuan teknlogi dan perputaran arus informasi yang begitu cepat untuk mengembangkan diri dan memajukan kualitas bangsa. Namun begitu jangan sampai rasa cinta tanah air dan identitas nasional kita terkikis oleh kebudayaan dari luar yang sangat mungkin berbeda dengan nilai-nilai yang kita yakini. Meski demikian sebagai masyarakat modern kita juga harus memiliki pemikiran terbuka dan siap menerima perubahan positif untuk kehidupan yang lebih baik.