Cara Mencegah Cacar Air Menyebar

Cacar air adalah salah satu penyakit yang timbul karena virus tertentu. Cacar air seringkali disebut sebagai simplex dan virus yang  menyebabkan penyakit ini adalah varicella-zoster. Cacar air adalah salah satu penyakit yang seringkali  menimpa anak-anak dikarenakan penyebarannya melalui udara. Jika satu orang sudah terkena, maka orang yang ada di sekitar, apalagi jika disertai dengan kondisi tubuh yang menurun, mudah terjangkit.

Gejala yang timbul biasanya adalah demam, flu dan mudah lelah. Kebanyakan para orang tua menganggap bahwa ini adalah gejala influenza saja. Namun gejala yang timbul selanjutnya adalah nyeri pada bagian sendi seluruh tubuh dan pusing. Gejala kedua ini akan disertai dengan bercak kemerahan pada bagian perut dan dada.
Bercak ini lama kelamaan akan berubah menjadi benjolan kecil yang berisi cairan seperti air. Benjolan ini terasa sangat gatal sekali, sehingga sadar ataupun tidak penderita menggaruknya benjolan ini. Benjolan ini akan mongering sendiri. Namun jika penderita menggaruknya, cairan yang ada didalam benjolan akan pecah dan menyebar ke bagian tubuh yang lainnya. Ada beberapa cara untuk mencegah penyebaran cacar air.
Cara yang pertama untuk mencegah penyebaran cacar air adalah dengan cara memberikan bedak untuk meredakan gatal yang berlebihan. Bedak yang direkomendasikan adalah bedak yang mengandung kandungan tertentu sehingga rasa gatal bisa berkurang.
Cara yang kedua adalah dengan memberikan salep yang mengandung Acyclovir 5% untuk mencegah penyebaran cacar air ke tubuh penderita. Namun pada kasus tertentu, beberapa dokter memberikan resep dengan kandungan zat yang berbeda.baca juga cara mencegah gigi berlubang
Kebanyakan orang melakukan cara ini untuk mencegah penyebaran cacar air. Cara ini memang terbukti sangat ampuh dan mudah. Penderita bisa mandi dengan air hangat yang dicampur dengan cairan antiseptik. Beberapa penderita sebaiknya tidak mandi dengan disiram langsung dengan air. Penderita bisa di lap dengan menggunakan lap basah yang sudah dibasahi dengan cairan antiseptik. Ada baiknya orang tua atau pengawas dari penderita cacar air tidak membiarkan pasien menggaruk agar luka tidak menjadi dalam dan terinfeksi.