Estimasi Biaya Pernikahan Sederhana Saat Ini

Menggelar acara pernikahan adalah impian setiap orang. Apalagi akhir-akhir ini beberapa media pertelevisian menyiarkan pernikahan artis-artis yang terkesan megah. Pernikahan para artis yang mewah itu membutuhkan anggaran biaya paling sedikit 1 milyar. Urungkan niat Anda untuk membuat acara pernikahan seperti para artis tersebut jika tabungan Anda belum mencapai angka 50 juta. Tetapi jangan berkecil hati, dengan budget yang tidak banyak pun Anda juga sudah dapat menggelar pesta pernikahan yang lumayan dan tidak memalukan dengan cara menekan pengeluaran dan memaksimalkan potensi yang ada.

Untuk menekan biaya pengeluaran, Anda dapat melakukan cara-cara berikut untuk menggelar sebuah pesta pernikahan:

Estimasi Biaya Pernikahan Sederhana Saat Ini

  1. Tidak perlu menyewa gedung atau restoran, Anda dapat menghelat acara pernikahan di rumah Anda atau pasangan
  2. Gunakan jasa katering yang memberi harga murah dan rasa masakan yang lumayan. Mintalah potongan harga pada pemilik katering. Untuk lebih hematnya lagi, Anda dapat meminta bantuan keluarga untuk memasak sendiri makanan yang akan dihidangkan pada pernikahan
  3. Pilih dekorasi yang sederhana saja untuk menekan pengeluaran
  4. Sesuaikan jumlah tamu yang diundang dengan budget yang akan Anda keluarkan untuk konsumsinya
  5. Akad nikah / pemberkatan nikah dan resepsi dilakukan di hari yang sama untuk menghemat biaya konsumsi, rias pegantin dan mempelai tidak perlu berganti baju lagi
  6. Baju pengantin sebaiknya menyewa saja, karena jika ingin membeli baju pengantin tidak mungkin mendapatkan harga semurah menyewa
  7. Pilih kartu undangan yang murah, untuk lebih menghemat Anda bisa menggunakan telepon, SMS atau email untuk mengundang kerabat
  8. Dokumentasi dapat dilakukan dengan bantuan teman atau sanak keluarga
  9. Untuk souvernir, Anda dapat membuatnya sendiri atau membeli di pasar grosir untuk mendapat harga yang murah

Secara keseluruhan Anda dapat lebih menghemat biaya jika tidak menggunakan jasa sebuah perusahaan untuk katering, dekorasi maupun souvernir. Manfaatkan kerabat yang dapat membantu di bidangnya untuk menekan biaya pengeluaran. Berikut adalah rincian biaya yang dibutuhkan untuk pernikahan sederhana saat ini:

Sewa Kursi dan TendaRp 7.000.000
Dekorasi dan BungaRp 6.000.000
Sewa Busana MempelaiRp 1.000.000
Konsumsi (Katering) 500 orangRp 16.000.000
Cetak Undangan untuk 400 orang @2000Rp 800.000
Souvernir untuk 400 orang @1000Rp 400.000
Urus akta nikah di KUARp 300.000
DokumentasiRp 1.000.000
Lain-lainRp 3.500.000
TOTALRP 36.000.000