Manfaat Pola Hidup Sehat

Pola hidup sehat merupakan pola hidup dengan selalu memperhatikan faktor-faktor tertentu yang berpengaruh pada kesehatan, baik factor intrinsik maupun faktor ekstrinsik. Pola hidup yang sehat berkaitan erat dengan upaya yang dapat membuat tubuh menjadi lebih sehat. Baik itu makanan, minuman, kebiasaan, cara berpikir serta segala hal yang mengarah pada kesehatan tubuh.

Manfaat Pola Hidup Sehat

Sekarang ini, banyak ditemukan kasus-kasus penyakit jantung, diabetes, stroke, serta penyakit serius lain yang ternyata diderita oleh orang paruh baya bahkan bisa dibilang masih muda. Inilah akibat dari pola hidup yang tidak sehat seperti kurang konsumsi makanan bergizi, kurang istirahat, stres, dan sebagainya.

Berikut ini pola hidup sehat yang bisa dijadikan acuan.

Makan Makanan Sehat

Makanlah makanan bergizi dan seimbang. Pastikan menu Anda cukup karbohidrat, cukup protein, cukup serat, vitamin, mineral, dan lainnya. Porsinya juga sebaiknya diatur. Jangan makan terlalu banyak hingga menyebabkan kegemukan. Ini jelas bukan pola hidup sehat. Makanlah secukupnya, yang penting nutrisinya bisa diserap dengan baik. Sehingga kebutuhan nutrisi bagi tubuh bisa dipenuhi tanpa berlebih.

Selain makan makanan yang bergizi, sebaiknya Anda juga menghindari makanan fast food atau makanan instan. Fast food atau makanan instan biasanya mengandung pengawet yang bisa berakibat pada munculnya penyakit serius. Usahakan Anda makan di rumah dan membuat sendiri ini jauh lebih sehat dibandingkan dengan makan di luar. Jelas kesehatan dan kebersihannya lebih terjamin.

Olahraga

Olahraga baik bagi kesehatan tubuh dan otak. Dengan berolahraga, peredaran darah keseluruh tubuh akan lancar, salah satunya ke otak. Dengan lancarnya peredaran darah ke otak, maka kebutuhan oksigen pada otak akan lancar sehingga mengaktifkan sel-sel otak dan akhirnya daya ingat akan meningkat. Selain itu, dengan berolahraga regenerasi dan metabolisme tubuh juga akan meningkat sehingga akan membuat tubuh awet muda. Tidak hanya itu, olahraga juga dapat menghindarkan tubuh dari penimbunan lemak yang tidak sehat.

Kebiasaan Mandi

Mandi adalah aktivitas untuk membersihkan diri dari segala kotoran yang menempel. Kebiasaan mandi baik bagi kesehatan. Dengan mandi, tubuh akan terasa segar, stres hilang, ketegangan otot-otot syaraf akan berkurang. Bahkan selain untuk kesehatan, mandi juga dapat mengobati beberapa penyakit seperti penyakit kulit, sakit kepala, flu, batuk, dan lain-lain.

Positive Thinking dan Bersyukur

Biasakanlah berpikir dan bersikap positif serta optimis. Dengan berpikiran negatif dan pesimis kita tidak akan mendapatkan apa-apa, hanya menguras energi saja Jadi, tinggalkan kebiasaan buruk yang satu ini. Berpikirlah positif tentang apa saja. Bahkan ketika ada seseorang yang menyakiti kita.

Selain positif thinking, kita juga harus selalu bersyukur atas apa yang kita punya atau kita dapatkan Dengan selalu bersyukur, kita akan terhindar dari penyakit hati seperti iri dan dengki. Penyakit hati ini akan memacu timbulnya penyakit ragawi.

Cukup Istirahat

Manusia biasanya tidur selama 6-8 jam dalam sehari semalam. Setelah seharian beraktivitas, biarkan tubuh Anda beristirahat. Tidurlah dengan cukup dan berkualitas. Jika perlu bakarlah lilin aromaterapi atau wewangian lain ketika Anda tidur Ini akan membuat tubuh Anda rileks saat tidur.

Kendalikan Stres

Dengan sejumlah aktivitas yang padat, sangat tidak heran jika orang-orang sering mengalami stres. Stres ini dapat berpengaruh buruk bagi tubuh. Solusinya adalah kendalikan stres Anda. Kurangi rasa stres Anda dengan berjalan-jalan atau mendengarkan musik. Tetaplah berpikir positif meskipun Anda sedang stres.

Itulah beberapa tips pola hidup sehat yang patut dicoba. Kesehatan adalah harta yang paling berharga dan mahal harganya. Oleh karena itu, jagalah selalu kesehatan Anda.

Baca juga tentang Cara Menjaga Kesehatan Mata