Rahasia agar suami tidak selingkuh memang perlu kita ketahui untuk terus menjaga keutuhan biduk rumah tangga yang sudah Anda jalin hingga sekarang ini. Sebab, kita semua pasti sudah menyadari bahwa pernikahan bukan merupakan suatu kegiatan yang bisa dengan mudah dijalani.
Dalam bahtera rumah tangga yang Anda dirikan, tidak hanya terdapat hal-hal yang manis saja, tetapi kadang kala terdapat beraneka ragam rasa lainnya yang mau tidak mau harus Anda cicipi, sekalipun yang pahit juga. Meskipun usia pernikahan Anda sudah mencapai bertahun-tahun lamanya, namun sudah pasti ada saja badai yang menghantam kapal rumah tangga Anda.
Maka dari itu, tak jarang terdapat banyak pasutri (pasangan suami istri) yang mengalami keretakan pada bahtera rumah tangganya lantaran tidak dapat menjaga keharmonisan di antara keduanya. Sehingga terkadang si suami bisa melirik wanita lainnya yang dianggap lebih menarik dibandingkan istrinya di rumah yang selalu berpenampilan standar. Untuk itulah, kita harus mengetahui apa saja rahasia agar suami tidak selingkuh dengan wanita manapun di luar sana.
Beberapa rahasia agar suami tidak selingkuh antara lain :
1. Cari waktu untuk berdua saja
Ya, meskipun sekarang ini Anda sudah memiliki satu hingga dua anak, tidak lantas harus bepergian dengan seluruh keluarga Anda kemana saja. Tetapi sebaliknya, carilah waktu yang baik untuk berduaan dengan suami tercinta.
Misalnya pada moment-moment membahagiakan, seperti hari ulang tahun pernikahan, waktu pertama kali kencan, dan sebagainya. Luangkanlah waktu supaya Anda bisa kembali berduaan seperti ketika berpacaran dulu. Anda bisa mengisi waktu berduaan dengan menonton film romantic di bioskop favorit Anda berdua, candle light dinner, dan sebagainya. Jangan lupa untuk membicarakan hal-hal indah yang pernah Anda jalani di masa lalu sehingga kehangatan dan gairah asmara di antara Anda berdua masih terasa kental sekarang ini.
2. Buat suami merasa dibutuhkan dan dihargai
Rahasia agar suami tidak selingkuh lainnya adalah dengan terus menghargainya. Ya, daripada Anda sering mengungkit-ungkit kekurangan ataupun kesalahan yang pernah ia perbuat dulu, ada baiknya mulai dari sekarang ini Anda bisa memberikan pujian kepadanya karena sudah lelah bekerja seharian untuk memenuhi nafkah Anda dan juga si buah hati di rumah. Dengan Anda menghargai jerih payah dan kerja kerasnya selama ini, maka suami pun akan merasa dibutuhkan oleh Anda.
3. Selalu berpenampilan menarik
Supaya suami tidak selingkuh dengan wanita lain, satu hal terpenting yang harus Anda lakukan adalah dengan selalu berpenampilan menarik. Gunakanlah sedikit make up dan parfum yang beraroma wangi, jangan lupa untuk menggunakan pakaian tidur yang cantik agar Anda terlihat lebih elegan dan anggun. Meskipun Anda sudah menikah lama dengannya, kepuasan suami tetaplah menjadi prioritas yang harus Anda perhatikan!