Pengertian Metode Tugas Kelompok

Pengertian Metode Tugas Kelompok. Sebagai lanjutan dari pembahasan mengenai Cara Meningkatkan Kualitas Pembelajaran dan Model Pembelajaran Kooperatif Think Pair Share maka kali ini saya akan membahas mengenai pengertian metode tugas belajar. Nanti setelahnya saya akan memberikan langkah-langkah atau sintaks metode tugas kelompok.

Sebagai tenaga pengajar/pendidik yang secara langsung terlibat dalam proses belajar mengajar, maka guru memegang peranan penting dalam menentukan peningkatan kualitas pembelajaran dan prestasi belajar yang akan dicapai siswanya. Salah satu kemampuan yang diharapkan dikuasai oleh pendidik dalam hal ini adalah bagaimana mengajarkan matematika dengan baik agar tujuan pengajaran dapat dicapai semaksimal mungkin. Dalam hal ini penguasaan materi dan cara pemilihan pendekatan atau teknik pembelajaran yang sesuai dengan menentukan tercapainya tujuan pengajaran. Demikian juga halnya dengan proses pembelajaran. Untuk mencapai tujuan pembelajaran, perlu disusun suatu strategi agar tujuan itu tercapai dengan optimal. Tanpa suatu strategi yang cocok, tepat dan jitu, tidak mungkin tujuan dapat tercapai. (Sanjaya, 2005: 99).

Pengertian Metode Tugas Kelompok

Berdasarkan hasil observasi dan wawancara dengan guru matematika di SMP Negeri 1 Sinjai Selatan, hasil belajar matematika siswa kelas VIIA masih dikategorikan rendah. Rendahnya hasil belajar siswa ditunjukkan dengan masih banyaknya siswa yang remedial atau ujian pengulangan karena rata-rata hasil ulangan harian siswa pada pokok bahasan sebelumnya masih rendah yaitu hanya mencapai 52,67. Rendahnya hasil belajar siswa tersebut disebabkan oleh beberapa faktor, diantaranya sebagian siswa di kelas tersebut kurang bersemangat dalam menerima pelajaran matematika. Meskipun demikian, masih ada sebagian kecil siswa yang memiliki semangat belajar yang tinggi terbukti dengan keaktifannya dalam menjawab serta bertanya kepada guru. Setelah dihubungkan dengan hasil belajarnya, ternyata siswa-siswa yang tidak aktif tersebut adalah siswa-siswa yang memiliki hasil belajar rendah dan begitu pun sebaliknya, siswa yang memiliki semangat belajar yang tinggi adalah siswa yang memiliki hasil belajar tinggi. Oleh karena itu, terjadi kesenjangan yang sangat mencolok di dalam kelas. Selain itu, siswa  yang memiliki kemampuan lebih, cenderung mencari teman duduk yang juga memiliki kemampuan lebih sehingga hal ini semakin membuat kesenjangan di dalam kelas. Proses pembelajaran hanya dimonopoli oleh sekelompok kecil siswa, sehingga dapat disimpulkan bahwa pembelajaran individu akan membuat kesenjangan di dalam kelas akan semakin besar.

Salah satu alternatif pemecahan masalah dari permasalahan di atas adalah dengan menggunakan metode pemberian tugas secara berkelompok. Metode tugas kelompok adalah salah satu metode pembelajaran yang mampu meningkatkan keterampilan sosial siswa dan hasil belajarnya karena dalam pembelajarannya dengan kelompok-kelompok kecil yang disusun secara heterogen baik tingkat akademik, jenis kelamin dan lain sebagainya, sehingga siswa memungkinkan akan memberikan kontribusi bagi kelompoknya dan komunikasi antar siswa dalam kelompok akan lebih baik.

Komunikasi antar siswa dalam kelompok kecil akan lebih bermakna, sehingga dapat menyelesaikan masalah-masalah yang dihadapi. Siswa yang mengalami kesulitan harus aktif berpikir dan minta bantuan kepada teman dalam kelompoknya yang lebih mampu secara terarah. Demikian juga siswa yang lebih mampu harus berpikir untuk membantu teman kelompoknya yang kurang mampu.

Dengan menonjolkan interaksi dalam kelompok belajar ini dapat membuat siswa menerima siswa lain yang berkemampuan dan berlatar belakang yang berbeda. Para siswa menginginkan teman-teman dalam kelompoknya siap dan produktif di dalam kelas. Selain itu diharapkan juga para siswa termotivasi belajar secara baik, siap dengan pekerjaannya dan menjadi penuh perhatian selama jam pelajaran. Pengertian metode tugas kelompok

Metode ini dipilih karena penulis melihat bahwa ada kalanya siswa lebih mudah belajar dari temannya sendiri, adapula siswa yang lebih mudah belajar karena harus mengajari atau melatih temannya sendiri. Dengan adanya metode tugas kelompok ini, memungkinkan siswa belajar lebih aktif, mempunyai rasa tanggung jawab yang besar, berkembangnya daya kreatif, serta dapat memenuhi kebutuhan siswa secara optimal.

Berdasarkan uraian di atas, maka penulis tertarik untuk melakukan penelitian tindakan kelas dengan menggunakan suatu metode yang disebut metode tugas kelompok, dimana metode ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas belajar matematika siswa.

Metode berarti suatu cara kerja yang sistematik dan umum, seperti cara kerja ilmu pengetahuan. Istilah kerja kelompok atau tugas kelompok mengandung arti bahwa siswa-siswa dalam suatu kelas dibagi dalam beberapa kelompok, baik kelompok yang kecil maupun kelompok yang besar. Pengelompokan biasanya didasarkan atas prinsip untuk mencapai tujuan bersama.

            Metode tugas kelompok yang dimaksud dalam penelitian ini adalah satu strategi belajar mengajar dimana dalam proses belajar mengajar dalam suatu kelas dibagi menjadi beberapa kelompok kecil yang tiap kelompok terdiri dari 4-5 orang. Penggunaan metode tugas kelompok mempunyai tujuan agar siswa mampu bekerja sama dengan siswa lain dalam upaya mencapai tujuan bersama dan memberi kesempatan pada siswa untuk mengembangkan rasa menghargai pendapat orang lain serta kemampuan berinteraksi dalam kelompoknya maupun antar kelompok. Adapun pertimbangan-pertimbangan yang dikembangkan dalam metode pembelajaran ini adalah:

  1. Siswa sebagai individu memiliki kemampuan yang berbeda satu sama lain.
  2. Siswa sebagai makhluk sosial memiliki dorongan yang kuat untuk menampilkan kekuatannya di depan orang lain dan memiliki kebutuhan berkomunikasi dengan orang lain.

Hal ini akan senantiasa serasi antara komponen yang satu dengan yang lain. Komponen yang dimaksudkan adalah guru, siswa, metode, alat, sarana, tujuan, dan lain-lain. Untuk mencapai tujuan instruksional, dari masing-masing komponen tersebut, maka komponen tersebut saling merespon dan mempengaruhi antara satu dengan yang lainnya. Sehingga tugas guru adalah bagaimana mendesain masing-masing komponen agar tercipta proses belajar mengajar yang lebih optimal.   Pengertian Metode Tugas Kelompok